Fungsi Box Alat Pemadam Api Ringan

Box APAR bukan hanya berfungsi untuk menyimpan tabung APAR saja. Lebih dari itu, box alat pemadam api ringan memiliki fungsi dan manfaat yang lebih luas. Lalu, apa saja fungsi box APAR? Berikut penjelasannya.

1. Melindungi APAR dari cuaca ekstrem

Fungsi utama dari box APAR adalah untuk melindungi tabung APAR. Terutama untuk tabung APAR yang diletakkan di luar ruangan atau outdoor karena bisa terpapar suhu panas dari sinar matahari atau terkena hujan.

Jika tabung APAR memiliki kualitas yang rendah, maka ada kemungkinan mengalami kerusakan, seperti korosi.  Korosi bisa menyebabkan tabung APAR bocor. Hal ini mengakibatkan tekanan tabung APAR menurun, sehingga performa APAR pada saat digunakan menjadi tidak optimal. 

Permenakertrans No. 4 Tahun 1980 menyatakan bahwa alat pemadam api ringan tidak boleh dipasang dalam ruangan atau tempat yang suhunya lebih dari 49°C atau turun sampai minus 44°C. Kecuali jika APAR tersebut dibuat khusus untuk suhu di luar batas tersebut.

Berdasarkan peraturan tersebut, maka suhu pada tempat dipasangnya APAR harus diperhatikan. Terutama untuk APAR yang disimpan di luar ruangan. Agar tabung APAR lebih terlindungi dari paparan cuaca ekstrem, maka direkomendasikan untuk menggunakan box APAR.

2. Melindungi APAR dari tangan jail dan pencurian

Penggunaan box APAR juga bertujuan untuk melindungi APAR dari tangan orang-orang jail dan pencurian. Jika tabung APAR dimainkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab, ada kemungkinan APAR mengalami kerusakan. Bisa juga ada komponen APAR yang hilang atau tekanan APAR menurun.

Bahkan, tidak sedikit terjadi kasus pencurian APAR yang disimpan di luar ruangan. Oleh karena itu, box APAR akan melindungi tabung APAR dari hal-hal merugikan semacam itu. Untuk kasus seperti ini, disarankan untuk menggunakan box APAR yang memiliki tutup dan dikunci.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

08111-0555-002