Jangan Takut untuk Menggunakan APAR (Alat Pemadam Kebakaran) Saat Adanya Kebakaran

Jika terjadi kebaran diarea rumah sakit, hal pertama yang harus dilakukan terlebih dahulu adalah mengevakuasi pasien-pasien ke tempat yang lebih aman. Lalu, jika keadaan api masih dalam tahap awal, bisa menggunakan APAR untuk memadamkannya. Sehingga, setelah dirasa aman, maka lakukan upaya pemadaman dengan apar yang tersedia. Namun, saat menggunakan apar para pembaca tidak boleh sembarangan menggunakan. Ada teknik dan prosedur penggunaan apar yang harus dilakukan dan diperhatikan sebelumnya. Teknik tersebut biasa disingkat dengan PASS (Pull, Aim, Squeeze, Sweep)

  • Pull, dilakukan dengan cara menarik safety pin pada APAR
  • Aim, mengarahkan nozzle / selang ke titik api
  • Squeeze, menekan tuas pada APAR
  • Sweep, menyapukan media pemadam api ke sumber api secara perlahan sampai api benar-benar padam

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

08111-0555-002