1. Teknik Single Roll
Teknik single roll merupakan teknik yang sangat umum dilakukan oleh petugas damkar. Teknik ini dilakukan dengan cara menggulung selang mulai dari ujung female coupling yang digulung berlawan arah jarum jam hingga menuju ke ujung mile coupling. Hasilnya, female coupling akan berada di tengah ulungan dengan posisi menghadap ke atas. Tujuannya agar mempermudah saat hendak digunakan.
2. Teknik Double Roll
Teknik double roll ini melibatkan kedua ujung coupling bertemu menjadi satu sebelum dilakukan proses penggulungan selang. Teknik ini bertujuan untuk menghasilkan gulungan selang yang lebih padat dan memiliki lipatan di sisi lainnya yang memudahkan dalam penyimpanan dan mengurangi kerusakan selang.
kedua teknik menggulung selang pemadam kebakaran ini memiliki kelebihan masing-masing. Namun yang terpenting adalah setiap tim harus menyepakati teknik mana yang akan digunakan supaya proses pemadaman api dapat berjalan dengan lancar.